RESEP MEMBUAT RAINBOW CAKE ENAK LEMBUT

Posted by Menginspirasi Bersama on 4:43:00 AM



Resep Membuat Rainbow Cake Enak Lembut - cake atau kue biasanya menjadi salah satu cemilan vaforit yang bisa mengganjal perut . rasanya yang manis , gurih , enak dan lembut ini cukup di gemari oleh semua kalangan , dari yang anak-anak hingga orang dewasa . cake atau kue biasanya di katagorikan menjadi dua jenis , yaitu kue kering dan kue basah . untuk jenis kue kering biasanya di sajikan di dalam toples dan biasanya dapat bertahan beberapa minggu atau sampai sebulan .

Berbeda halnya dnegan jenis cake atau kue basah yang hanya bertahan beberapa hari saja , karena jika tidak segera di makan kue basah akan cepat di hinggapi jamur . Nah dari masing-masing jenis kue tersebut juga dibedakan dari kue tradisional dan kue modern . biasanya kue tradisional sendiri dihadirkan sebagai hidangan dalam sebuah acara misalnya hajatan , slametan dan acara lainnya . berbeda dengan kue basah jenis modern yang lembut , enak dan penampilannya cukup menggonda dan cantik . biasanya kue modern ini disajikan saat acara ulang tahun , pernikahan , atau cara lainnya .

Oh iya berbicara tentang kue basah modern apakah anda sudah mengenal atau pernah mendengar rainbow cake ? iyaa itu loh kue yang sangat menarik dan penampilannya yang cantik yang mempunyai beberapa lapisan warna seperti pelangi sehingga sering disebut juga dengan kue pelangi . pastinya anda sudah tidak asing lagi dengan kue yang berpenampilan cantik ini bukan ? perpaduan warna yang cantik dalam rainbow cake ini memang menggugah selera kita untuk segera menikmati cake ini , jadi jangan heran lagi jika rainbow cake sekarang menjadi sangat populer .

Dengan warna dan rasa yang berbeda-beda disetiap lapisannya , sehingga cake ini sangat cocok untuk dinikmati di setiap saat . agar lebih enak dan nikmat anda dapat menikmati rainbow cake dengan minuman vaforit menurut selera anda . hhmmm nyum nyum , enak dan lembutnya kue ranbow ini memang sangat asyik untuk memanjakan lidah kita setelah seharian bekerja atau setelah seharian beraktifitas . selain enak dan lembut sebenarnya dalam membuat rainbow cake ini dapat dibilang tidak susah .

Karena cara membuat rainbow cake sendiri sama seperti cara membuat cake biasa . cuman ada satu yang membedakannya yaitu cake ini menggunakan enam warna yang cerah dan cantik yang dilapisi dengan pasta sehingga membuat rainbow cake ini menjadi berpenampilan cantik dan sangat menarik . bagi anda yang ingin mencoba membuat rainbow cake sendiri dirumah dengan cukup mudah . silahkan simak bahan-bahan dan cara membuat rainbow cake dengan cara dikukus dan dipanggang ( oven ) nya dibawah ini .

Resep Membuat Rainbow Cake Enak Lembut

Bahan-bahan Rainbow Cake Enak Lembut Kukus :


  • Gula pasir 300 gram
  • Minyak goreng 300 mili liter
  • Tepung terigu 200 gram
  • Telur 8 butir
  • Cream butter
  • Secukupnya pewarna makanan ( merah , jingga , kuning , hijau , biru , ungu )
  • Emulsifer 1 sendok teh
  • Vanili bubuk 1/2 sendok teh
  • Garam 1/2 sendok teh

Cara Membuat Rainbow Cake Enak Lembut Kukus :


  • Pertama-tama kocong 8 butir telur dengan 300 gram gula pasir dengan menggunakan mixer hingga adonan tercampur dengan rata dan halus . setelah itu masukkan satu sendok teh emulsifer , 1/2 sendok teh vanili bubuk dan 1/2 sendok teh garam , lalu kocong sampai adonan mengembang .
  • Setelah itu ambil sedikit adonan diatasnya , lalu letakkan pada mangkuk kecil , kemudian campur dengan minyak goreng , aduk-aduk hingga semua tercampur rata , sisihkan .
  • Selanjutnya masukkan tepung terigu secara sedikit demi sedikit , aduk semua hingga tercampur dengan merata , kemudian masukkan campuran adonan yang telah diberi minyak tadi , aduk kembali hingga semua adonan merata .
  • Setelah itu bagi adonan tadi menjadi enam bagian pada setiap wadah yang berbeda-beda , kemudian setiap adonan di beri pewarna makanan yang berbeda-beda seperti pewarna yang sudah disiapkan tadi .
  • Anda dapat menggunakan loyang yang berukuran 24x12 centi meter ( atau sesuai selera dan keinginnan anda ) lapisi dengan kertas roti yang diberi olesan mentega tipis , kemudian tuang adonan ke dalam loyang .
  • Kukus adonan tersebut selama kurang lebih 20 menit , angkat dan dinginkan .
  • Beri alas berupa kertas roti atau plastik lebar pada bagian bawah meja untuk menyusun setiap adonan kue yang sudah jadi tersebut .
  • Susun adonan kue dengan warna yang diinginkan sesuai selera , lalu berikan olesan butter cream tipis pada setiap lapisan cake nya .
  • Jika semua sudah tersusun dengan rapi , tutupi semua bagian cake dengan sisa butter cream tadi , lalu hias menurut selera anda .
  • Rainbow cake kukus siap untuk di hidangkan .

Bahan-bahan Rainbow Cake Enak Lembut Panggang :


  • Tepung terigu 200 gram
  • Mentega 200 gram ( di lelehkan )
  • Gula pasir 150 gram
  • Susu bubuk 20 gram
  • Putih telur 10 butir
  • Kuning telur 6 butir
  • TBM 2 sendok teh
  • Garam 1/2 sendok teh
  • Secukupnya Pewarna makanan ( merah , kuning , hijau , biru , jingga , ungu )

Topping atau Olesan :


  • Secukupnya butter cream warna putih atau whip cream
  • Meises warna warni , permen coklat atau butiran hundreds untuk taburan sesuai selera .

Cara Membuat Rainbow Cake Enak Lembut Panggang :


  • Pertama-tama kocok telur dahulu , gula pasir , daram dan emulsifier hingga mengembang . setelah itu masukkan secara perlahan-lahan tepung terigu dan susu bubuk ke dalam wadah .
  • Kemudian masukkan mentega cair dan aduk perlahan hingga semua nya rata , lalu tuang adonan ke dalam enam wadah yang berbeda-beda dan berikan perwarna makanan yang sudah di siapkan sebelunmnya lalu aduk hingga merata .
  • Siapakan loyang yang berukuran 22 centi meter yang telah di olesi dengan mentega terlebih dahulu . panggang selama kurang lebih 25 menit dengan suhu 180 derajat celcius atau sampai adonan cake matang . ulangi dengan cara yang sama pada adonan lainnya .
  • Setelah matang semua , susun kembali warna sesuai selera anda dan jangan lupa memberikan lapisan butter cream pada setiap bagian .
  • Tutup seluruh bagian cake dengan menggunakan butter cream , lalu taburi dengan meises yang warna-warni , permen coklat atau butiran hundred sebagai taburan sesuai selera agar rainbow cake terlihat lebih cantik .
  • Rainbow cake panggang siap untuk dihidangkan .

Selesai , cukup mudah bukan dalam pembuatan rainbow cake nya ? anda dapat mencoba dan berkreasi sendiri dalam membuat raibow cake nya dengan cara di kukus atau dipanggang menurut selera anda . terimakasih sudah membuka Resep Membuat Rainbow Cake Enak Lembut ini , semoga resep ini bermanfaat untuk anda dirumah .




Nama Anda
New Johny WussUpdated: 4:43:00 AM

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Privacy Policy

CB