7 MACAM JENIS PENYAKIT KANKER YANG SERING MENYERANG MANUSIA

Posted by Menginspirasi Bersama on 1:53:00 AM



Penyakit kanker sudah bukan menjadi hal asing lagi ditelinga kita hampir semua orang memiliki resiko yang sama terhadap penyakit ini dan perlu anda tahu kanket dapat terjadi pada siapa saja termasuk manusia, hewan bahkan tumbuhan. Menurut badan kesehatan dunia WHO kanker mengambil andil dalam kematian populasi manusia sebanyak 30% dan setiap tahun terdapat penderita baru sekitar 0,5% diseluruh dunia.

Jenis penyakit kanker sangat bermacam-macam dan cara menamainya berdasarkan dimana dia akan muncul, jika muncul dikulit maka dinamai kanker kulit. Kebanyakan kanker menyebabkan kematian seperti leukimia dan sejenisnya, dan perlu kita waspadai kanker menyebar keseluruh tubuh melalui kelenjar getah bening dan sel pembuluh darah. Kali ini kami akan membahas tentang macam jenis kanker yang sering menyerang pada manusia berikut ulasanya :

1) kanker serviks
Kanker jenis ini terjadi karena sang penderita terinfeksi oleh human papilioma virus (HPV), dan penderitanya adalah wanita namun tidak menutup kemungkinan pria juga bisa terserang kanker serviks hanya saja kemungkinannya sangat kecil.

2) kanker paru-paru
Kanker paru-paru merupakan penyakit pembunuh yang sebagian besar menyerang pria perokok, berdasarkan badan kesehatan dunia kanker paru-paru diderita oleh 80-90% perokok dan 10-20% bukan perokok. ini membuktikan pengaruh rokok yang besar terhadap penyakit ini.

3) kanker otak
Kanker yang terdengar sangat mengerikan ini terjadi karena ada pertumbuhan sel yang tidak wajar pada jaringan otak, belum ada yang tahu pasti penyebab kanker otak namun pernah diadakan penelitian bahwa kanker jenis ini bisa disebabkan oleh radiasi barang-barang elektronik, pengaruh telepon seluler terhadap kanker otak masih menjadi perdebatan dalam dunia medis dan perlu dikaji lebih dalam.

4) kanker kulit
Kanker jenis ini adalah yang paling mudah untuk ditangani karena dampaknya akn langsung terlihat dan jauh dari organ vital, kanker kulit terjadi karena terdapat sel di lapisan kulit epidermis yang tumbuh tidak normal. Jika anda terserang kanker jenis ini sebaiknya hentikan penggunaan lotion, bedak atau apapun yang bahan kimia yang dipakai dikulit.

5) kanker hati
Kanker hati lebih sering menyerang pria dari pada wanita gejalanya dapat dideteksi seperti pembesaran pada hati, sakit perut dan ikterus penyebanya adalah karena terjadi penumpukan dan pertumbuhan yang tidak normal pada organ hati, perlu diketahui kanker hati tidak dipengaruhi oleh kanker dari organ lain, penyakit tersebut muncul dan berkembang sendiri dari hati.

6) kanker darah
Kanker darah atau dalam dunia kedokteran lebih dikenal dengan nama leukimia adalah salah satu jenis kanker ganas yang dapat menyebabkan kematian, ini terjadi karena sel darah putih dalam darah mengalami peningkatan yang sangat tidak normal. Leukimia sendiri dibagi menjadi 4 yakni leukimia limfositik kronis, leukimia mielositik kronis, leukimia limfositik akut dan terakhir leukimia mielositik akut yang semuanya bisa menyerang siapa saja termasuk saya dan juga anda.

7) kanker tulang
Kanker tulang terjadi karena kerusakan pada sel-sel tulang itu sendiri dan yang patut diwaspadai akan meyebar ke prostat dan payudara yang dapat menimbulkan kanker prostat dan kanker payudara, gejala awal yang dialami oleh penderitanya yakni batuk-batuk, nyeri tulang, berat badan menurun drastis dan juga lainnya. Yang menjadi masalah adalah jika sel-sel tulang sudah rusak sedemikian parah akan mengakibatkan kelumpuhan bagi penderitanya.

Semua penyakit termasuk kanker biasanya disebabkan karena kebiasaan pola hidup yang tidak sehat, pencegahan selalu menjadi pilihan terbaik yang bisa anda lakukan dengan mengubah  gaya hidup anda, sekian artikel tentang macam jenis penyakit kanker yang menyerang manusia semoga artikel ini bermanfaat untuk anda.
  



Sumber / Reference :: https://hedisasrawan.blogspot.co.id/

Nama Anda
New Johny WussUpdated: 1:53:00 AM

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Privacy Policy

CB