7 CARA MEMPERBARUI DARAH AGAR SELALU SEHAT

Posted by Menginspirasi Bersama on 5:54:00 PM



Apakah anda tahu yang membuat darah berwarna merah? Yang membuat darah berwarna merah adalah protein yang disebut hemoglobin. Tubuh kita membutuhkan zat besi yang cukup untuk mempertahankan kadar hemoglobin. Sumsum tulang memproduksi sel-sel darah. Akan tetapi, umumnya, sel-sel tersebut akan mati setelah jangka waktu tertentu. Jadi, bagaimana cara kita meningkatkan dan memperbaharui darah yang ada di dalam tubuh kita?

Caranya tidak terlalu sulit. Anda dapat membantu tubuh memproduksi lebih banyak sel-sel darah merah dengan mengkonsumsi makanan tertentu.

Apabila tubuh kekurangan hemoglobin

Lalu, apa yang terjadi apabila tubuh kita kekurangan hemoglobin? Apabila tubuh tidak memiliki cukup hemoglobin untuk membuat sel darah merah, kemungkinan besar tubuh akan mengalami anemia. Begitu juga apabila tubuh tidak memiliki cukup zat besi, hal tersebut akan menyebabkan anemia karena hemoglobin tidak cukup.

Para ahli kesehatan menyarankan setiap orang untuk mengkonsumsi 8 hingga 10 mg zat besi setiap hari. Bahkan, bagi wanita, saat mereka berusia 13 sehingga 45 tahun diperlukan setidaknya 20 mg zat besi setiap hari agar siklus menstruasi mereka bisa lancar. Salah satu vitamin yang bisa membantu adalah vitamin C. Vitamin C yang akan membantu tubuh menyerap zat besi pada saat kita mengkonsumsi makanan tertentu yang kaya zat besi seperti jeruk.

Fungsi sel darah merah

Diantara beberapa fungsi sel darah merah adalah untuk mendistribusikan oksigen ke semua anggota tubuh kita. Jadi, jika kita kekurangan zat besi sudah pasti tubuh akan kesulitan melakukan berbagai tugasnya, sehingga menyebabkan tubuh menjadi mudah lelah dan menyebabkan beberapa organ menjadi rusak. Tidak hanya itu, otak juga akan kesulitan untuk berkonsentrasi.

Cara memperbarui dan meningkatkan darah

Berikut adalah beberapa tips yang bisa anda ikuti untuk memperbaharui darah anda atau jika anda ingin meningkatkan jumlahnya.



7 Cara Memperbarui Darah Agar Selalu Sehat

1.Konsumsi makanan kaya zat besi

Zat besi yang sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk menghasilkan hemoglobin bisa didapat dari berbagai makanan seperti daging merah, kuning telur, bayam, kacang-kacangan, kismis kering, dan berbagai jenis sayuran hijau.

2.Konsumsi makanan penyedia asam folat

Vitamin B9 atau yang kita kenal dengan nama asam folat sangat penting dalam produksi sel darah merah. Apabila kita mengkonsumsi makanan-makanan yang kaya asam folat tersebut, maka sel darah merah kita akan meningkat.

Beberapa makanan yang mengandung asam folat diantaranya adalah: sereal, kangkung, kacang polong, kacang tanah, bayam dan lain-lain

3.Konsumsi makanan yang kaya vitamin B12

Kekurangan vitamin B12 dapat mempengaruhi produksi sel darah merah. Oleh sebab itu, konsumsilah beberapa makanan yang banyak mengandung vitamin tersebut, beberapa diantaranya adalah: berbagai produk susu seperti yogurt maupun keju, kemudian ikan, telur dan hati sapi.

4.Sayuran berdaun hijau



Sayuran berdaun hijau selalu dianjurkan kepada setiap orang yang ingin menjaga kesehatannya. Berbagai manfaat yang diberikan tidak lepas dari kandungan yang dimilikinya. Sayuran berdaun hijau biasanya kaya zat besi, protein, vitamin B dan vitamin C. Jadi, makanan-makanan tersebut akan sangat bermanfaat untuk memperbarui darah dan menjaga kesehatan secara keseluruhan.

5.Buah jeruk

Buah yang sangat mudah ditemukan dan hampir tidak memiliki musim, alias bisa ditemukan sepanjang tahun ini merupakan makanan yang mengandung banyak vitamin C. Sehingga, apabila dikonsumsi setiap hari, tubuh akan dengan mudah menyerap zat besi. Dan pada gilirannya akan meningkatkan produksi sel darah.

6.Kacang

Kacang merah dan kacang hitam mengandung zat besi, vitamin D, vitamin C dan protein yang akan membantu memperbanyak sel darah merah.

7.Olahraga secara teratur



Olahraga juga bisa membantu tubuh memproduksi sel darah merah. Selain itu, olahraga akan membuat tubuh menyerap lebih banyak oksigen. Secara rutin berolahraga akan membuat proses produksi darah berjalan dengan lancar.




Nama Anda
New Johny WussUpdated: 5:54:00 PM

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Privacy Policy

CB