4 MANFAAT JERUK NIPIS UNTUK WAJAH AGAR HALUS & MULUS

Posted by Menginspirasi Bersama on 9:12:00 AM

Satu lagi bahan yang murah dan mudah ditemukan dengan manfaat sangat baik yaitu jeruk nipis. Inilah berbagai manfaat jeruk nipis untuk wajah yang bisa kita dapatkan. Cara pengolahan jeruk nipis untuk setiap perawatan ini pun sangat mudah, tak perlu repot saat mengolahnya maupun memakan banyak waktu. Jadi, perawatan ini tetap praktis dilakukan oleh orang sibuk sekalipun. Simak manfaat jeruk nipis berikut cara mengolahnya dengan benar melalui ringkasan di bawah ini.

Manfaat Jeruk Nipis untuk Wajah


1. Jeruk Nipis Dapat Mengurangi Jerawat Dengan Baik

Inilah manfaat jeruk nipis untuk wajah berjerawat. Jeruk nipis mampu membuka pori-pori dan membunuh berbagai bakteri di wajah sehingga jerawat kita akan lebih mudah hilang. Jangan takut jerawat akan sakit karena sudah banyak yang melakukan perawatan ini dan hasilnya memuaskan. Jadi, perih sedikit tidak apa-apa karena toh hasilnya memuaskan. Berikut merupakan langkah pengolahan jeruk nipis. Pertama, siapkan sekitar 2 buah jeruk nipis hijau.

Iris jeruk nipis tersebut menjadi 2 bagian dan peras sampai airnya keluar. Tuang air ke dalam sebuah wadah bersih dan siapkan kapas gulung atau kapas wajah biasa. Celupkan kapas ke dalam jeruk nipis dan tempelkan kapas bersangkutan ke setiap bagian wajah yang berjerawat. Diamkan selama 15 sampai dengan 20 menit sampai air jeruk di wajah mengering. Bilas wajah dengan air dingin dan keringkan kembali. Untuk mempercepat hilangnya jerawat, lakukan perawatan ini 2 sampai 3 kali dalam seminggu. Niscaya kulit mulus bukan lagi menjadi khayalan belaka.

2. Jeruk Nipis Dapat Mengontrol Minyak Di Wajah

Wow, ternyata jeruk nipis dapat mengontrol kelebihan minyak di wajah loh. Manfaat jeruk nipis untuk wajah berminyak inilah yang membuat bahan alami ini menjadi salah satu resep kecantikan utama. Asam dalam jeruk nipis dapat meluruhkan minyak di wajah dan membuat produksi kelenjar minyak menjadi sedikti lebih pasif. Cara mengolah jeruk nipis ini pun sangat mudah, siapkan saja beberapa buah jeruk nipis yang dirasa cukup untuk seluruh bagian wajah. Selanjutnya, iris jeruk nipis tersebut tipis-tips membentuk lingkaran. Langsung tempelkan irisan jeruk nipis tersebut ke seluruh bagian wajah yang berminyak terutama daerah T (kening dan hidung). Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air bersih. Lakukan perawatan ini setidaknya 2 kali seminggu agar kulit bisa bebas dari minyak dan tidak terlihat mengkilap lagi sama sekali.

3. Jeruk Nipis Bisa mencerahkan kulit

Kulit Anda kusam karena sering terpapar polusi? Jangan langsung menggunakan bahan kimia yang masih belum jelas efek sampingnya dan cocok atau tidaknya dengan kulit Anda. Segera ambil jeruk nipis di dapur dan belah menjadi 2 bagian untuk mendapat manfaat jeruk nipis untuk wajah cantik. Peras airnya, kemudian usapkan air jeruk nipis tersebut ke wajah. Air jeruk nipis akan bekerja untuk meluruhkan seluruh bakteri, kotoran, maupun minyak di wajah sehingga kulit akan terlihat jauh lebih cerah dalam sekejap. Untuk hasil terbaik, lakukan perawatan ini setiap 2 hari sekali. Niscaya Anda akan terlihat lebih cantik tanpa kulit kusam.

4. Jeruk Nipis Mampu Menghilangkan Bekas Jerawat

Dengan cara kerja yang sama seperti mencerahkan warna kulit, jeruk nipis dapat juga menghilangkan bekas jerawat secara cepat. Vitamin C di dalamnya akan membuat kulit tampak lebih putih dengan alami dan memperbaiki flek-flek hitam. Penggunaannya pun bisa disesuaikan dengan preferensi Anda, bisa diiris kemudian ditempelkan di wajah atau diambil airnya terlebih dahulu kemudian dioleskan ke seluruh bagian wajah. Pastikan bahwa treatment ini dilakuan setidaknya 3 kali dalam seminggu agar bekas jerawat bisa hilang jauh lebih cepat. Jika masih ada jerawat yang meradang dan sangat parah, treatment ini sebaiknya tidak dilakukan karena akan menimbulkan rasa perih yang tidak tertahankan.

Jeruk nipis adalah bahan masakan yang sangat murah dan sangat mudah ditemukan di sekitar kita. Cara-cara perawatan kecantikan di atas menggunakan jeruk nipis pun mudah dilakukan sehingga setiap orang bisa melakukannya. Sekian artikel tentang manfaat jeruk nipis untuk wajah, semoga membantu.




Nama Anda
New Johny WussUpdated: 9:12:00 AM

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Privacy Policy

CB