NYERI SAAT HAID KETAHUI SALAH SATU PENYEBABNYA

Posted by Menginspirasi Bersama on 10:15:00 AM

Salah satu masalah yang sering dialami wanita saat haid adalah rasa nyeri yang cukup mengganggu pada awal masa menstruasi dan penyebab nyeri haid sangat beragam tergantung dari kondisi masing-masing tubuh mereka. Nyeri haid setiap wanita memiliki tingkat kesakitan yang berbeda-beda dari yang nyeri ringan hingga rasa nyeri yang sangat parah sehingga tidak dapat melakukan aktivitas apapun.

Inilah Penyebab Nyeri Haid

Apa penyebab rasa nyeri saat haid? Rasa nyeri yang muncul saat masa menstruasi awal disebabkan oleh beberapa hal yang harus diketahui oleh para ladies. Berikut adalah beberapa penyebab nyeri haid:


1. Kontraksi

Salah satu penyebab nyeri haid adalah adanya kontraksi yang cukup kencang pada otot dinding rahim saat menstruasi. Kontraksi ini menyebabkan terjadinya gangguan pada suplai oksigen dan darah kerahim sehingga menyebabkan terjadinya gangguan pada jaringan rahim. Hal ini akan mendorong jaringan rahim untuk melepaskan bahan kimia yaitu prostaglandin yang dapat menimbulkan rasa nyeri yang sangat mengganggu.

Bahan kimia yang dikeluarkan oleh jaringan rahim akibat kontraksi tidak hanya dapat menyebabkan rasa nyeri saja tetapi juga dapat memicu rasa mual, lemas, sakit kepala, bahkan diare. Semakin besar jumlah pengeluaran prostaglandin maka semakin tinggi rasa nyeri yang akan dirasakan.

2. Adanya Penyakit Tertentu

Rasa nyeri yang terjadi pada masa menstruasi dibagi menjadi dua yaitu:

Dismenore primer

Dismenore primer merupakan rasa nyeri yang alami pada masa awal menstruasi dan paling umum dialami oleh sebagian besar wanita dan penyebab rasa nyeri saat haid hari pertama merupakan hal yang normal.

Dismenore sekunder

Dismenore sekunder merupakan rasa nyeri yang terjadi lebih awal pada masa menstruasi dan berlangsung lebih lama dari umumnya. Beberapa gejala yang ditimbulkan dari nyeri haid ini adalah terjadinya keputihan dan berbau, siklus menstruasi tidak teratur, pendarahan yang cukup besar, dan terasa nyeri saat melakukan hubungan suami istri.

Dismenore sekunder dapat disebabkan oleh beberapa gangguan, diantaranya adalah:

Endometriosis: Adanya sel-sel yang tumbuh diluar rahim sehingga dapat menyebabkan rasa nyeri.
Radang panggul: Adanya infeksi yang dapat menyebabkan terjadinya inflamasi pada tuba falopi, rahim, dan ovarium.
Adenomiosis: Jaringan yang terdapat dalam lapisan rahim paling dalam mulai tumbuh di dinding otot rahim sehingga menyebabkan rasa nyeri.
Fibroid: Adanya tumor yang berkembang dalam rahim dan dapat memicu kanker.
IUD: Penggunaan alat kontrasepsi yang diletakkan dalam rahim biasanya dapat menjadi penyebab rasa nyeri saat haid.
Stenosis pada leher rahim: Tidak terjadinya pembukaan pada leher rahim sehingga aliran darah tidak berjalan dengan lancar yang dapat menyebabkan rasa nyeri saat haid.

Hal-hal yang menyebabkan resiko nyeri haid, diantarannya adalah:

Volume darah yang keluar saat haid lebih banyak
Usia menstruasi pertama kurang dari 11 tahun
Obesitas
Belum pernah mengalami kehamilan
Merokok
Mengonsumsi minuman beralkohol

Nah itu dia penjelasan penyebab rasa nyeri saat haid. Jika rasa nyeri muncul kamu bisa mengatasi nyeri dengan cara alami atau tradisional seperti meminum jamu kunyit asam misalnya. Tapi kalau nyeri haid yang dirasa sudah sangat parah seperti mengganggu aktifitas sehari-hari kamu serta menimbulkan pendarahan hebat maka segera periksa ke dokter untuk mendapatkan menanganan yang tepat.




Nama Anda
New Johny WussUpdated: 10:15:00 AM

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Privacy Policy

CB